Minggu, 29 Januari 2017

Infeksi Paru-paru Ibu Dijah


Di minggu pagi, Tim Pendampingan Pasien Cahaya Foundation mendapat telepon bahwa ada warga Kampung Teluk Buyung yang mengalami sesak napas dan membutuhkan pertolongan.

Ibu Dijah, 72 tahun, warga Jl. Perjuangan No. 36 RT 003 RW 007, Kelurahan Margamulya, Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi, nama pasien tersebut.

Menurut imformasi si penelepon, selama 1 minggu terakhir ini ibu Dijah merasakan nyeri yang teramat sangat pada iga sebelah kanannya. Saat menggerakkan atau berubah posisi tubuh, rasa nyerinya semakin bertambah, hingga merasakan sesak napas.


Mulanya kami menduga ibu Dijah mengalami kejang otot. Tapi begitu melihat langsung kondisi ibu Dijah yang dalam kondisi sesak napas dan kesakitan pada iga sebelah kanannya, tanpa berlama-lama segera kami bawa ke UGD RS Mekarsari untuk dilakukan tindakan yang lebih tepat. Sesampainya di UGD, melihat gejalanya, dokter menyarankan untuk segera di-rontgen. Ternyata diketahui ada infeksi di paru-paru ibu Dijah.

Saat itu juga ibu Dijah segera masuk ke ruang perawatan RS Mekarsari, dan ditempatkan di Ruang Isolasi Kenanga 102.



Senin pagi ini, semua proses penjaminan perawatannya segera kami urus agar ibu Dijah terbebas dari biaya perawatan selama dirawat di RS Mekarsari.


EmoticonEmoticon